Kepala Desa Cibitung, Kecamatan Jampangkulon,
Kabupaten Sukabumi, Cepi Hikmat Ramadan. S.E meminta agar mahasiswa Universitas
Pendidikan Indonesia (UPI) yang melaksanakan kuliah kerja nyata tematik
pencegahan dan penanggulangan dampak covid-19 di bidang pendidikan dan ekonomi
pada masa adaptasi kebiasaan baru di wilayahnya memperbanyak
mengedukasi masyarakat tentang covid-19. “Saya minta agar
mahasiswa bisa lebih banyak melakukan edukasi mengenai pentingnya protokol
kesehatan covid-19 kepada masyarakat secara konsisten dan juga sosialisasinya
dapat terealisasikan secara langsung dan dapat dirasakan dampaknya,” kata Cepi
Hikmat Ramadan, S.E saat menyambut kedatangan mahasiswa KKN baik secara daring
maupun langsung ketempat.
Cepi Hikmat Ramadan, S.E
berharap mahasiswa yang melaksanakan KKN dapat melakukan pengabdian dan memberikan program
yang inovatif kepada masyarakat. “Mahasiswa kan hanya melaksanakan secara
individu, jadi buat program yang ringan-ringan saja," urainya.
Sementara itu, mahasiswa KKN
Universitas Pendidikan Indonesia, Ridwan mengapresiasi penyambutan Kades
Cibitung. Dia berharap kehadirannya di Desa Cibitung untuk mengabdi melalui
program KKN itu mampu melahirkan program-program yang inovatif dan bermanfaat
bagi masyarakat luas di masa pandemi agar masyarakat lebih waspada dan
bisa menjaga imunitas dirinya agar terhindar dari virus corona yang sedang
merebak saat ini.
Selain bersosialisasi, saya
langsung melakukan pendampingan terhadap pencegahan covid 19 menggunakan media
media informatif seperti poster, video interaktif dan lain sebagainya, kegiatan
yang dilakukan pun beraneka ragam mulai dari pendampingan terhadap orang tua,
guru dan juga siswa.edukasi yang dilakukan oleh ridwan mulai dari bagaimana
pencerdasan apa itu covid 19, bagaiamana cara mencegah agar tidak tertular
virus corona dan hal-hal apa saja yang bias dilakukan agar terhindar dari
virus corona ini.tidak hanya itu mahasiswa yang melakukan KKN juga melakukan
pendampingan pembelajaran kepada siswa, orang tua dan juga guru, didaerah
setempat. pendampingan yang dilakukan sebagaian banyak dilakukan secara daring
dan terkadang luring dengan memerhatikan protokol kesehatan.
Penulis : Ridwan (1700227)
0 Komentar