Vaksin Covid-19 Tiba di Indonesia

Pada Minggu (06/12/2020) sebanyak 1,2 juta dosis vaksin covid-19 tiba di Bandara Soekarno-Hatta ,Tangerang, Banten. Walaupun telah tiba, vaksin ini tidak bisa langsung digunakan oleh masyarakat Indonesia. Hal ini dikarenakan vaksin akan melalui tahap uji klinis terlebih dahulu di BPOM (Badan Pengawas Obat dan Makanan). Meski begitu, Joko Widodo selaku orang nomor satu di Indonesia mengungkapkan rasa syukur atas kedatangan vaksin covid-19 buatan perusahaan biofarma asal China, Sinovac. 

“Alhamdulillah, vaksin sudah tersedia, artinya kita bisa segera mencegah meluasnya wabah Covid-19,” ucap Jokowi dalam keterangan persnya, dikutip melalui kanal YouTube Sekretariat Presiden, Minggu (6/12/2020).




Sumber : YouTube Sekretariat Presiden & Pribadi

Posting Komentar

0 Komentar