Peninjauan dan Monitoring Simulasi PTMT 100% di SDN Kartini Kota Cirebon

Sekda Kota Cirebon Drs. Agus Mulyadi, M.Si. bersama Kadisdik Kota Cirebon Bapak Dr. H. Irawan Wahyono, S.Pd., M.Pd
Sekda Kota Cirebon Drs. Agus Mulyadi, M.Si. bersama Kadisdik Kota Cirebon Dr. H. Irawan Wahyono, S.Pd., M.Pd (foto:pribadi)

Selasa (11/1/2022) adalah hari kedua siswa di Kota Cirebon masuk sekolah usai berakhirnya kegiatan libur semester 1. Dalam rangka simulasi Pembelajaran Tatap Muka Terbatas (PTMT) 100% pada masa Pandemi Coronavirus Disease 2019 (COVID-19) di Kota Cirebon, Pemerintah Kota Cirebon melakukan peninjauan dan monitoring pelaksanaan PTMT 100% di tingkat satuan Pendidikan, salah satunya di SDN Kartini Kota Cirebon.

Sekolah yang terletak di Jalan RA. Kartini No.31 tersebut pagi tadi dikunjungi oleh beberapa pimpinan daerah Kota Cirebon, seperti yang terlihat pada gambar yaitu Bapak Drs. Agus Mulyadi, M.Si. selaku Sekretaris Daerah Kota Cirebon dan Bapak Dr. H. Irawan Wahyono, S.Pd., M.Pd selaku Kepala Dinas Pendidikan Kota Cirebon.

Sekda Kota Cirebon beserta jajaran menyempatkan masuk ruang kelas untuk menyapa siswa-siswi SDN Kartini Kota Cirebon 

Dalam kunjungan tersebut, Sekda Kota Cirebon menuturkan bahwa testing akan terus dijadwalkan sebagai bagian dari evaluasi PTMT maupun evaluasi pengendalian Covid-19. Sekda mencontohkan di SDN Kartini yang menerapkan system shifting, yaitu kedatangan dan kepulangan antara kelas rendah (kelas 1-3) dan kelas tinggi (kelas 4-6) yang dibedakan. Hal ini bertujuan agar ada jarak waktu pada anak-anak supaya tidak datang maupun pulang seluruhnya secara bersamaan.

Seperti diketahui, PTMT 100% digelar di Kota Cirebon sejak Senin (10/1/2022) dengan durasi 6 jam pelajaran untuk masing-masing tingkatan sekolah.


Posting Komentar

0 Komentar